Tasikmalaya, 6 Mei 2018, Ada rasa bangga yang terselip dalam dada seluruh civitas akademika SMK Bina Putera Nusantara saat ini, bagaimana tidak karena diantara kontingen LKS SMK Provinsi Jawa Barat tahun 2018 terdapat perwakilan siswa SMK BPN dan akan berlaga pada LKS SMK tingkat Nasional yang akan berlangsung pada tanggal 6 - 12 Mei 2018 di Nusa Tenggara Barat (NTB) dan diikuti kurang lebih 5 ribu peserta dari seluruh tanah air.
Mohamad Ajijul Hakim yang merupakan siswa program keahlian Transmisi Telekomunikasi akan berlaga dalam kompetensi yang bergengsi di tingkat nasional dengan bidang lomba TELECOM DISTRIBUTION TECHNOLOGY. selaku guru pembimbing yang mendampingi perlombaan adalah Bapak Dedi Iskandar, S.Kom. yang merupakan sosok guru yang bertangan dingin, karena dengan tanpa banyak bicara tapi selalu membuktikannya dengan hasil nyata.
Namun apapun hasil yang dicapai nanti, itu telah menjadi sebuah kebanggaan bagi kita semua.
Selamat Berlomba ..Ajijul..
SMK Bisa.. BPN Beda..!!!
Red. D4G
Semoga SMK BPN Tasikmalaya makin sukses dan maju, serta mampu menghasilkan lulusan yang berkualitas 🙠#SalamAlumni2016 #KimiaAnalisis #KA3
Jl Sukarindik No 63 A, Kel. Panyingkiran, Kec. Indihiang Kota Tasikmalaya
smkbpntasikmalaya@yahoo.co.id
+62-265-346079
+62-265-346079